Polisi dan Aparat Desa Evakuasi Lansia Sakit Saat Banjir di Nanga Taman
On Januari 08, 2026
Cybernews.id - Sekadau - Kalbar.
Polres Sekadau melalui Polsek Nanga Taman mengevakuasi seorang ibu lansia yang sakit akibat banjir yang masih menggenangi Dusun Tanjung, Desa Nanga Taman, Kecamatan Nanga Taman, Kamis (8/1/2026) sekitar pukul 10.00 WIB.
Kapolres Sekadau AKBP Andhika Wiratama melalui Kasi Humas AKP Triyono mengatakan, evakuasi dilakukan karena kondisi banjir belum surut dan air masih merendam permukiman warga dengan ketinggian mencapai lutut orang dewasa.
“Evakuasi dilakukan untuk memastikan keselamatan warga, khususnya kelompok rentan seperti lansia yang terdampak banjir,” ujar AKP Triyono.
Proses evakuasi dilakukan oleh Kanit Provos Polsek Nanga Taman Aipda I Putu Widyagusnawan, Kanit Binmas Polsek Nanga Taman Aipda Syamsul Bahri, Bhabinkamtibmas Desa Nanga Taman Brigpol Ade Ridha Juangsyah, bersama Kepala Desa Nanga Taman Mohtar dan staf desa.
Warga lansia tersebut dievakuasi menggunakan perahu dari lokasi banjir menuju titik aman, kemudian dibawa ke Puskesmas Nanga Taman menggunakan ambulans untuk mendapatkan penanganan medis.
AKP Triyono menjelaskan, Dusun Tanjung merupakan salah satu wilayah di Kecamatan Nanga Taman yang terdampak banjir akibat luapan sungai setelah hujan dengan intensitas tinggi dalam beberapa hari terakhir.
“Polres Sekadau bersama pemerintah desa dan instansi terkait terus melakukan pemantauan situasi serta membantu warga terdampak banjir, terutama kelompok rentan yang membutuhkan penanganan segera,” tandasnya.
Sumber : Humres Skdau.
Editor : mit.














