PMI Melawi Kunjungi Wartawan Yang Isolasi Mandiri Karena Positif Covid - 19




Cybernews.id- Melawi, Kalbar - Palang Merah Indonesia ( PMI ) kabupaten Melawi memberikan tali asih kepada salah seorang jurnalis kabupaten Melawi yang Positif Covid-19. Tali asih tersebut berupa bantuan sembako hingga perlengkapan kebersihan kepada ini disalurkan langsung untuk membantu yang bersangkutan menjalani isolasi mandiri, Kamis (3/6) di Nanga Pinoh. 


Penyerahan bantuan diserahkan Oleh Idriyati kepala markas kepada ketua Forum Komunikasi Wartawan Melawi, Lilik Hidayatullah, mewakili Bagus Aprizal, wartawan Melawi yang terpapar Covid-19. Bantuan ini bentuk kepedulian terhadap sesama ditunjukkan oleh PMI Kabupaten Melawi dan Forum Wartawan Melawi dan kepada Salah seorang wartawan yang terpapar Covid-19,


Ketua PMI Melawi, Nurbetty Eka Mulyastri menyampaikan bantuan yang disalurkan sebagai bentuk Sempati kepada wartawan yang bertugas di lapangan. 


"Wartawan sangat rentan terpapar Covid-19. Semoga tali asih dan bantuan sembako yang disalurkan bisa bermanfaat dan semoga teman media yang positif Covid-19 diberikan kesehatan dan kembali bekerja kembali," katanya.


Wanita yang akrab disapa Astri Panji juga mengharapkan agar masyarakat sekitar, jika ada tetangganya yang terpapar, untuk bisa sing membantu, bukannya dijauhi.


"Karena kita pun bisa bernasib sama seperti mereka," pesannya.


Astri juga mengingatkan awak media dalam melaksanakan tugas peliputan di lapangan untuk tetap menjalankan protokol kesehatan 5M, mengingat Melawi saat ini masih berada di zona merah.


"Kami juga berharap media bisa memberikan berita yang update setiap hari terkait perkembangan Covid di Melawi. Sehingga masyarakat bisa paham dan ikut bergerak bersama melawan Covid-19," sarannya.


Ketua Forum Komunikasi Wartawan Melawi (FKWM) Kabupaten Melawi Lilik Hidayatullah turut mengapresiasi bantuan yang disampaikan PMI. Ia menilai kepedulian sesama diperlukan dimasa pandemi Covid-19, mengingat tingginya kasus Covid-19 berdampak luas di sejumlah sektor. 


"Termasuk wartawan yang pekerjaannya yang sangat berisiko terpapar Covid-19 karena tugas di lapangan untuk mendapatkan informasi," katanya.


Bantuan sekecil apapun, lanjut Lilik sangat membantu bagi mereka yang menjalani isolasi saat ini. Ia pun berharap perhatian serupa juga bisa diberikan pemerintah, tidak hanya pada wartawan secara khusus, tapi juga masyarakat Melawi yang juga terdampak Covid-19.


"Mari bersama menerapkan 5M dan juga tetap waspada saat bertugas. Kami juga berharap rekan kami Bagus tetap sehat selama isolasi dan bisa kembali berkumpul," harapnya.

Bagus Afrizal yang terpapar Covid-19, dan sedang menjalani isolasi mandiri dirumahnya menyampaikan terimakasih atas bantuan yang disampaikan PMI Melawi serta rekan wartawan. 


" Saya dan istri sudah Swab PCR, hasilnya swab saya positif, sedangkan istri baru saja keluar hasil swabnya. dengan hasil positiv juga Kami mohon doanya agar cepat pulih," pungkasnya...(S.adi )

Previous
« Prev Post