27 Personel Polres Sekadau Naik Pangkat, Kapolres: Wujud Penghargaan atas Pengabdian


Cybernews.id - Melawi - Kalbar. 

Sebanyak 27 anggota Polres Sekadau resmi naik pangkat dalam upacara kenaikan pangkat periode 1 Juli 2025 yang digelar di lapangan apel Mapolres Sekadau, Jalan Merdeka Timur, Senin (30/6/2025).


Upacara kenaikan pangkat itu dipimpin langsung Kapolres Sekadau AKBP Donny Molino Manoppo dan dihadiri Wakapolres Kompol Asep Mustopa Kamil, para PJU, Ketua dan Wakil Ketua Bhayangkari beserta pengurus serta anggota Polres Sekadau.


Dalam amanatnya, AKBP Donny menyebut kenaikan pangkat sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan pengabdian para personel. “Saya ucapkan selamat. Ini adalah wujud pembinaan untuk meningkatkan kualitas SDM Polri sekaligus kesejahteraan anggota dan keluarganya,” ucap AKBP Donny.


Sebanyak 27 personel yang naik pangkat terdiri dari 1 personel IPDA ke IPTU, 1 personel Aipda ke Aiptu, 17 personel Bripka ke Aipda, 2 personel Brigpol ke Bripka, 2 personel Briptu ke Brigpol, dan 4 personel Bripda ke Briptu.


AKBP Donny berharap momentum ini dapat memacu kinerja dan profesionalisme anggota. Ia juga mengingatkan peran Bhayangkari sebagai istri anggota Polri untuk terus mendukung dan mengingatkan suami dalam melaksanakan tugas.


“Semoga momen ini jadi semangat baru menyongsong peringatan Hari Bhayangkara ke-79, agar keluarga besar Polres Sekadau mampu memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” tutupnya.


Usai upacara, para personel yang naik pangkat bersama istri menerima ucapan selamat dari Kapolres, Wakapolres, para pejabat utama, serta jajaran Bhayangkari Cabang Sekadau.


Sumber : Humres Skdu. 

Editor : mit. 

Previous
« Prev Post