HEADLINE NEWS

Polsek Air Besar Lakukan Imbauan Pemilu Damai 2024 Berikut Penyampaiannya



Cybernews.id - Air Besar - Landak 

Dalam upaya membangun sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat guna menciptakan wilayah yang aman dan tertib sekaligus menyambut Pemilu Damai 2024, Personil Polsek Air Besar melaksanakan Patroli Kamtibmas di setiap kantong-kantong keramaian di wilayah hukumnya, rabu (24/1/24). 


Dalam penyampaian imbauan dengan penuh keakraban, AIPDA Edy Sanfransisco memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat yang ditemui menekankan betapa pentingnya peran mereka dalam menjaga ketertiban demi terjadinya kondusifitas di wilayah masing-masing, khususnya menjelang Pemilu.


AIPDA Edy Sanfransisco menjelaskan bahwa dengan kondisi lingkungan yang kondusif, potensi gangguan kamtibmas dapat diminimalisir. Ia juga memberikan informasi terkait langkah-langkah pencegahan potensi kerawanan kamtibmas yang mungkin terjadi selama periode kampanye dan pemungutan suara.


Salah satu masyarakat yang ditemui merespons positif terhadap imbauan yang diberikan Personil Polsek Air Besar  dan menyatakan kesiapannya untuk berkontribusi menjaga kondusifitas wilayah mereka. Keduanya sepakat untuk terus berkoordinasi dalam rangka menciptakan suasana yang aman dan nyaman.


Sesuai dengan arahan dari Kapolres Landak AKBP I Nyoman Budi Artawan, S.H, S.I.K, M.M. melalui Kapolsek Air Besar IPDA Donny Pati Pratama Yolanda mengajak segenap warga masyarakat Kabupaten Landak khususnya Kecamatan Air Besar  untuk bersama-sama menjaga kondusifitas menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Damai 2024. 


"Peran aktif semua element masyarakat sangatlah vital dalam menjaga keamanan dan ketertiban dan kami berharap, melalui kerjasama ini, kita dapat menciptakan lingkungan yang kondusif dan mendukung suksesnya Pemilu Damai 2024," ujar IPDA Donny. 


“Polsek Air Besar berharap bahwa kegiatan ini dapat menjadi langkah awal untuk membangun kolaborasi yang lebih erat antara kepolisian dan masyarakat, dengan kerjasama yang baik, diharapkan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar, aman dan damai”, tambah IPDA Donny. 



penulis xixoctha

Previous
« Prev Post